Tata Cara Pendaftaran Calon Anggota Badan Akreditasi Provinsi Sekolah/Madrasah Provinsi Jawa Tengah

Pendaftaran calon anggota Badan Akreditasi Provinsi Sekolah/Madrasah (BAP S/M) Provinsi Jawa Tengah untuk periode tahun 2018-2023.


Dalam Rangka melaksanakan penjaminan mutu pendidikan dan Keputusan Gubernur Provinsi Jawa Tengah nomor:420/125 tahun 2017 tanggal 7 Desember 2017 tentang panitia Seleksi calon anggota Badan Akreditasi Provinsi  Sekolah /Madrasah Provinsi Jawa Tengah periode 2018-2023 ,Pemerintah Provinsi Jawa Tengah melalui Dinas Pendidikan dan kebudayaan Provinsi Jawa Tengah akan melaksanaka Seleksi Calon anggota Badan Akreditasi Sekolah/Madrasah provinsi Jawa Tengah periode 2018-2018.Adapun ketentuan persyaratannya adalah sebagai berikut:

Tata Cara pendafatran calon BAP Provinsi Jawa tengah tahun 2018
Jadwal pendaftaran anggota BAP Sekolah/Madrasah Jawa Tengah

  1. Warga Jawa Tengah yang berprofesi sebagai Guru,dosen,pengawas sekolah/madrasah ,widyaiswara pendidikan,pengurus organisasi kemasyarakatan yang bergerak di bidang pendidikan,pemerhati,pelaku,penggiat pendidikan.
  2. Sehat Jasmani dan Rohani
  3. Berusia minimal 35 tahun dan maksimal 65 tahun TMT 20 Desember 2017
  4. Berpendidikan minimal S1 atau sederajat
  5. berkelakukan baik
  6. tidak sedang menduduki jabatan struktural di pemerintahan
  7. Tidak menjadi pengurus partai politik
  8. Daftar Riwayat hidup
  9. Mendapat ijin tertulis dari pimpinan /lembaga/organisasi bagi pendaftar yang terikat hubungan kerja
  10. Membuat makalah tentang penjaminan dan peningkatan mutu pendidikan.
Tata Cara Pendaftaran silahkan  Klik  DI SINI.atau kunjungi download langsung LINK INI

Kelengkapan yang perlu dipersiapkan bagi bapak/ibu yang mau mendaftarkan diri silahkan unduh di bawah ini:
  1. Pengumuman-daftar-anggota-BAPSM-Jateng.pdf
  2. lampiran-3-pernyataan-tdk-berrmasalah-hukum.docx
  3. lampiran-1-surat-lamaran.docx
  4. lampiran-5-pernyataaan-tdk-sedang-mjd-pejabat-struktural.docx
  5. lampiran-6-pernyataan-tdk-sedang-menjadi-pengurus-politik.docx
  6. Lampiran-7-Surat-rekomendasi.docx
  7. lampiran-4-pernyataan-setuju-hasil-seleksi.docx
  8. lampiran-2-DRH.docx
Baca Juga :
Demikian materi dan informasi seputar pendaftaran calon anggota Badan Akreditasi Provinsi Sekolah/Madrasah (BAP S/M) Provinsi Jawa Tengah untuk periode tahun 2018-2023 yang dapat kami informasikan kepada rekan pengunjung sekalian.Semoga bermanfaat.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tata Cara Pendaftaran Calon Anggota Badan Akreditasi Provinsi Sekolah/Madrasah Provinsi Jawa Tengah"

Post a Comment